Konfigurasi Web Server (IIS)

Assalam mu'alaikum wr.wb

            Diblog saya kali ini akan membahas tentang cara dan langkah-langkah mengkonfigurasi Web Server (IIS) pada Windows Server 2012. Semoga bermanfaat bagi kalian semua terutama yang sedang belajar tentang jurusan IT misal TKJ seperti saya.

Tujuan   : - Mampu mengkonfigurasi  Web Server (IIS) pada Windows Server 2012.
Manfaat : - Memperdalam ilmu tentang Windows.
                 - Mengerti cara mengkonfigurasi Web Server (IIS) pada Windows Server 2012.

Software :
- Virtualbox

Gambar terkait

- ISO :

  • Windows Server 2012 

Langkah-langkah :

1. Buka Server Manager kemudian pilih tab Manage. Pada tab manage, klik Add Roles and Features.
    Disini kita akan menambahkan satu fitur IIS di dalam server.


2. Klik Add Roles and Features, pada pemilihan installation type piliih Role-based or feature-based
    installation. Konfigurasi ini dipilih jika menggunakan single server lalu klik next.






3. Server yang dipilih ada 2 disini bisa menggunakan server pool atau virtual hard disk. Kita pilih
    server dengan menggunakan server pool lalu klik next.


4. Selanjutnya pemilihan Server Roles, klik Web Server (IIS) lalu klik security, kemudian klik tanda
    centang pada Basic Authentication, lalu klik Next.



5. Untuk penambahan fitur klik next saja.





6. Selanjutnya akan muncul konfirmasi instalasi klik install.





7. Tunggu proses installasi sampai selesai kemudian klik tanda close.


8. Selanjutnya buka tab Tools kemudian klik Intenet Information Service (IIS) Manager.



9. Akan muncul tampilan sebagai berikut, klik Authentication.


10. Pilih Basic Authentication pada tab Action klik enabled.


11.Tambahkan satu user untuk mengakses web tersebut dengan mengklik Server Manager lalu pilih
     Tools kemudian pilih Computer Management.



12. Pada Computer Management pilih Users kemudian pilih salah satu user yang bisa mengakses web
      server tersebut lalau isikan password user unutk bisa login ke dalam web.


13. Buka web browser kemudian masukkan ip server lalu masukkan user yang sudah didaftarkan
      sebelumnya. Maka kita sudah bisa melihat tampilan IIS.




14. Selanjutnya kita coba tambahkan satu web menggunakan new host.




15. Lakukan pengujian terhadap host yang baru dengan perintah ping.




Konfigurasi Wordpress

1. Buka terlebih dahulu situs https://webgallery.microsoft.com/gallery pada microsoft.com.
    Kemudian pilih wordpress.




2. Selanjutnya pilih install untul memulai konfigurasi wordpress.



3. Muncul pop-up selanjutnya untuk instakk web platform installer kemudian klik install now.



4. Pilih save file untuk menyimpan file.




5. Jika file sudah terdowload klik Run as administrator.



6. Tunggu proses instalasi berjalan.



7. Klik install untuk memulai instalasi wordpress.



8. Masukkan password untuk mySQK . Klik Continue.




9. Proses instalasi akan dijalankan klik I Accept untuk melanjutkan proses instalasi.


10. Tunggu proses sampai selesai.



11. Konfigurasi berjalan, web site biarkan default dan application name rubah menjadi / (root) lalu
      klik Continue.


12. Muncul pop-up overwrite, klik Yes untuk melanjutkan.




13. Kemudian klik Copy to clipboard untuk save password mySQL nantinya ketika dibutuhkan login
      ke mySQL. Klik finish maka akan otomatis masuk ke browser.


14. Jika instalasi berhasil akan muncul gambar sebagai berikut :


15. Login ke wordpress maka kita akan masuk ke dashboard.


16. Buka web browser kemudian arahkan nama kita maka akan muncul seperti berikut.






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Setting DHCP Server Pada Debian 9

Fitur-Fitur OpenKM

Install dan Konfigurasi Trixbox Sebagai VOIP Server